Perancangan Komunikasi Visual Publikasi: Tari Topeng Cirebon

Tari tradisional merupakan sebuah warisan budaya yang lekat dengan kehidupan lokal dari masyarakat setempat di bangsa ini. Bergesernya perubahan budaya dan kebiasaan pada era ini membuat tari tradisional menjadi pudar tertimbun dengan konsep kontemporer dan modern. Tari Topeng Cirebon adalah salah satu diantara tari tradisional yang memiliki nilai serta makna luhur. Di tengah redupnya Tari Topeng Cirebon di kalangan masyarakat modern, ketersediaan informasi yang minim menjadi faktor penghambat bagi kelestarian Tari Topeng Cirebon. Buku sebagai salah satu sumber informasi yang masih tetap bertahan hingga kini, diharapkan akan memberikan jawaban bagi masyarakat modern yang ingin mengenal tari tradisional Indonesia, seperti Tari Topeng Cirebon.

Small-Presentasi-untuk-Ka-James-02

Buku informatif mengenai Tari Topeng Cirebon akan di desain dengan prinsip-prinsip dasar desain dan disesuaikan pada era sekarang, dimana desain tidak akan terlihat kuno sehingga diharapkan dapat lebih meningkatkan minat baca masyarakat modern terhadap topik yang tradisional. Buku yang berjudul “PANCA WANDA : Ruang Ekspresi Tari Topeng Cirebon” ini dari segi desain akan memiliki nilai beda yaitu dengan menggunakan komposisi desain unsur tipografi sebagai unsur utama yang didukung dengan pengolahan gambar lewat fotografi. Desain yang mengutamakan komposisi tipografi ini dimaksudkan untuk memperkuat penyampaian informasi yang umumnya berupa kumpulan teks monoton kemudian akan dibuat lebih dinamis dan ekspresif namun tetap mengutamakan informasi sebagai fungsinya.

Small-Presentasi-untuk-Ka-James-01

Dengan demikian buku ini bertujuan untuk memberikan informasi mendalam mengenai Tari Topeng Cirebon yang mencatat makna serta konsep luhur dibalik tarian tersebut sehingga diharapkan masyarakat modern dapat lebih mengerti dan pada akhirnya mengapresiasi Tari Topeng Cirebon sebagai warisan budaya yang patut dilestarikan.