Tugas Akhir : PERANCANGAN KOMUNIKASI VISUAL KAMPANYE PENTINGNYA SARAPAN BAGI MASYARAKAT PRODUKTIF

ABSTRAK

                   Tujuan penelitian adalah menyediakan informasi dan mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya sarapan di pagi hari. Metode penelitian adalah dengan melakukan wawancara dengan narasumber, pencarian data melalui internet, buku referensi, dsb. Analisis dilakukan setelah penulis mendapatkan data dan informasi yang mendukung. Penulis mengambil fakta-fakta kunci yang dihasilkan melalui riset dan analisis untuk membuat ide-ide visual baru. Hasil yang ingin dicapai ialah sebuah kampanye yang dapat memberikan informasi dan pengetahuan pada masyarakat mengenai manfaat yang didapat dengan sarapan tiap pagi sehingga masyarakat mengetahui dan sadar akan pentingnya sarapan pagi. Kesimpulannya adalah penulis membuat sebuah kampanye yang diharapkan dapat mengedukasi masyarakat mengenai manfaat-manfaat yang didapat melaui sarapan sehingga timbulnya kesadaran bahwa sarapan setiap pagi itu sangatlah penting demi tercapainya hidup sehat.

DESKRIPSI PROYEK

Berangkat dari big idea “Memulai hidup yang lebih bersemangat dan menyenangkan”, kampanye “Breakfast First” ini berusaha menginformasikan para masyarakat muda Indonesia akan pentingnya sarapan serta manfaat-manfaat yang didapat ketika rutin bersarapan melalui visual yang menggunakan warna warm, minimalist dan informatif. Penggunaan elemen visual berupa ilustrasi vektor dan ikon yang simpel bertujuan agar target sasaran dapat memahami informasi-informasi yang ada dengan lebih mudah. Visual juga dilengkapi dengan fotografi untuk menghindari kesan monoton.

Penggunaan ilustrasi sebagai elemen visual utama juga memudahkan penjelasan berbagai infografis dalam aplikasi serta situs web yang digerakkan dengan teknologi web modern. Layout interface dalam aplikasi dan situs web juga didesain secara minimalist dan clean sehingga tercipta hierarki yang memudahkan target menavigasi aplikasi dan website.

Kampanye ini menggunakan aplikasi dan website sebagai media utama mengingat gaya hidup masyarakat modern yang serba digital dan tidak bisa lepas dari gadget. Penggunaan media aplikasi dan website juga memudahkan para kalangan muda untuk berpartisipasi dan menciptakan buzz.

tifani1

Gambar 1 Gaya visual kampanye Breakfast First

tifani2

Gambar 2 Halaman menu app

tifani3

Gambar 3 Contoh halaman right breakfast app

tifani4

Gambar 4 Contoh halaman web

Tiffani (1601230154)