Ilustrasi dari Ilusi Benda-benda Sehari-hari

Kembali menilik bahwa berkarya visual itu tidak memiliki batas media. Seorang artis bernama Victor Nunes berhasil membuat nuansa baru pada dunia ilustrasi kita ini. Dengan memanfaatkan obyek sekitarnya, ilustrasi Victor menjadi salah satu ilustrasi yang memiliki interaksi unik antara goresan tinta dengan efek 3 dimensi dari benda-benda yang ada.

Nunes01

Semua benda disekitarnya adalah permainan, sumber ide, dan material karya. Dengan kekuatan ilusi, Victor berhasil menangkap imajinasi karya ilustrasi yang terpendam, sehingga goresan tinta (yang biasanya pada dunia ilustrasi adalah obyek utama), dalam karyanya justru menjadi elemen penambah presepsi visual yang dia coba tawarkan kepada kita.

Nunes02

Dan usahanya itu berhasil! Dengan popcorn, imajinasi Victor berhasil mengubahnya menjadi wajah, mulut, topi, sampai binatang anjing peliharaan, sebuah selada dapat menjadi rambut dan gaun, sebuah gunting menjadi hewan dan mata, bahkan hanya dari serutan pensil yang biasa kita buang, dibuatnya menjadi model rambut mohawks dan sayap. Wow Binusian, yuk kita juga coba yuk, berkarya dari ilusi kita yang tanpa batas.

Nunes03