Digital illustrasi semakin semarak dengan berkembangnya teknologi dan perubahan kebutuhan hidup. Dibidang kebutuhan komunikasi, teknologi, baik yang bersifat publik maupun personal, telah menguasai hampir seluruh perangkat yang digunakan. Tentu hal ini juga membawa dampak penambahan kebutuhan sebuah illustrasi digital.

Seperti halnya seorang illustrator digital yang bernama Dan Woodger, dia berhasil mengikat kerjasama dengan sebuah aplikasi chatting dari Jepang; Line Apps, untuk membuat ilustrasi-ilustrasinya menjadi bagian dari pelengkap komunikasi bernama sticker. Seperti yang telah kita ketahui, sebuah sticker biasanya digunakan untuk memberi ungkapan ekspresi dan emosi dalam sebuah percakapan chat yang berbasis text. Layaknya sebuah bahasa gambar yang dapat mengungkap seribu bahasa text dan verbal, maka trend pengguna sticker meningkat pesat era digital saat ini.

Dan01

Kembali menilik lingkup karya Dan, pada awalnya memang lebih banyak mendapat pekerjaan yang berbasis majalah, namun belakangan ini pesanan yang lebih personal dan berbasis digital; sticker ini semakin banyak dan semarak. Namun demikian, Dan tetap mempertahankan gaya ilustrasinya dengan menggunakan sketsa tangan terlebih dahulu.

Dan02

Dia berkata, “Ini bagian tenaga kerja cinta dan bagian dari prilaku obsesif kompulsif. Saya tahu bahwa dengan membuat sketsa mereka terlebih dahulu saya memiliki rencana set apa yang akan saya lakukan saat saya bekerja itu hingga akhir. Hal ini juga memberi saya kesempatan untuk memperbaiki ketidaksempurnaan saya membuat pertama kalinya. Saya bekerja di luar sistem yang cukup efisien untuk membuat setiap Emoji. Pertama-tama saya akan mencetak 3 × 5 kotak ke lembar A3 kertas kemudian di setiap kotak saya akan sketsa desain. Kemudian itu hanya rutinitas yang sama sebagai pekerjaan saya normal; memindai sketsa di trace dengan tablet Wacom di Photoshop, lalu isi warna untuk menyelesaikan. Satu-satunya perbedaan adalah bahwa saya harus bekerja dengan cara yang lebih sederhana dengan garis-garis tebal karena ukuran kecil dari produk akhir.”

Dan03

Bagaimana para sahabat SOD Binusian, adakah yang ingin mengikuti jejak Dan? 🙂